Cara Melihat dan Merasakan Aura bagi Pemula

Diposting pada
cara melihat aura diri sendiri dan orang lain

Cara melihat aura – Di dunia ini, ada beberapa orang yang bisa melihat aura secara langsung. Memang mereka telah diberikan kemampuan secara khusus oleh Tuhan untuk memiliki kemampuan tersebut, tapi ternyata ada juga yang secara khusus melatihnya sehingga bisa melihat aura secara gamblang.

Namun, umumnya sebagian besar manusia tidak bisa melihat hal yang tak kasat mata ini.

Aura manusia sendiri menggambarkan secara umum bagaimana kondisi mental, emosional serta kesehatan orang tersebut.

Seiring berkembangnya teknologi, aura tidak hanya bisa dilihat oleh orang-orang indigo atau yang memiliki kemampuan khusus saja, tetapi bisa dilihat dengan bantuan alat modern, yaitu menggunakan Kirlian Photography.

Selain itu, aura juga bisa dilihat dengan cara melatihnya secara konsisten. Nah, pada bahasan kali ini My Simple Tricks mau berbagi tentang bagaimana cara melihat aura, baik melihat aura diri sendiri maupun orang lain.

Dengan sedikit latihan yang teratur, untuk melihat aura dan menerjemahkannya bukanlah hal yang mustahil.

Pengertian Aura

Apa itu aura? Dari segi bahasa, aura merupakan medan energi atau emanasi yang tak terlihat serta mengelilingi apapun yang ada pada kehidupan. Kata “Aura” berasal dari bahasa Yunani yang berarti “energi yang riang gembira”.

Kesimpulannya, tidak hanya makhluk hidup saja yang punya aura atau energi, melainkan benda mati seperti kasur, meja, batu dan lainnya, juga memiliki aura atau energi.

Selain memiliki medan energi, aura juga memiliki warna. Aura memiliki warna, warna tercipta dari cahaya. Orang pertama yang menyadari hal ini adalah Sir Isaac Newton pada tahun 1666.

Pada tahapan lanjut, seseorang bisa mulai melihat warna-warna aura ini. Namun, pada awalnya, Anda hanya akan melihat seperti kepulan asap yang mengelilingi tubuh manusia dengan warna putih saja.

Untuk melihat aura, ada beberapa tahapan yang harus Anda latih, dan sebaiknya tidak melongkap-longkap (berurutan). Berikut ini adalah beberapa langkah cara melihat aura bagi pemula. Baca sampai habis!

Latihan Relaksasi

Pertama-tama, Anda harus bisa teknik relaksasi. Latihan ini adalah awalan sekaligus kunci kesuksesan dalam melihat aura. Karena semakin Anda rileks dan santai, semakin mudah Anda melihat dan merasakan aura. Cara melakukan latihan relaksasi:

  1. Bernapas seperti biasa, tarik nafas yang dalam lewat hidung, kemudian hembuskan lewat mulut dengan hitungan pendek saja pada awalnya.
  2. Anda bisa bayangkan tempat atau pengalaman yang membuat Anda bahagia. Ini untuk mempercepat proses relaksasi. Jangan biarkan pikiran lain hadir selain kebahagiaan.
  3. Perlahan, kendurkan seluruh otot tubuh, dari kaki hingga kepala.
  4. Jangan terlalu terburu-buru untuk melakukan relaksasi, ini untuk memastikan bahwa Anda sudah sepenuhnya dalam keadaan rileks dan tenang, baik tubuh maupun pikiran.

Biasanya bagi pemula, butuh waktu lama untuk masuk kedalam keadaan rileks dan tenang ini, namun jika Anda sudah terbiasa, Anda akan mudah masuk dalam fase ini.

Sebenarnya, latihan relaksasi ini tidak hanya berguna untuk latihan melihat aura saja, tetapi bisa berguna bagi kehidupan sehari-hari.

Misalnya, pada saat Anda dalam keadaan emosi, Anda bisa meredakannya dengan cepat. Atau saat dalam tekanan pekerjaan, teknik relaksasi ini sangat berguna untuk menekan stres pekerjaan.

Kalau Anda kesulitan dalam teknik relaksasi ini, cobalah gunakan musik meditasi atau musik-musik alam sebagai latarnya. Anda bisa cari musik meditasi atau relaksasi di YouTube, banyak yang upload!

Pada mulanya, mungkin Anda hanya bisa rileks saat dalam keadaan sekitar tenang saja, tapi lama-kelamaan Anda akan mahir untuk masuk dalam fase rileks walaupun keadaan sekitar bising.

Cara Melihat Aura Diri Sendiri

Well, setelah Anda sudah bisa masuk dalam keadaan rileks, tahap selanjutnya Anda sudah bisa untuk belajar melihat aura diri Anda sendiri. Ada beberapa cara yang bisa Anda coba, seperti:

1. Melihat aura jari-jari tangan

Melihat aura jari-jari tangan adalah cara yang paling mudah untuk melihat aura diri sendiri bagi pemula. Awalnya, Anda perlu masuk dalam fase relaksasi, kemudian Anda bisa coba beberapa langkah berikut ini:

cara melihat aura ujung jari
  • Coba tempelkan jari telunjuk kanan dan kiri secara berhadapan seperti pada gambar di atas.
  • Diamkan selama 10 sampai 20 detik.
  • Dalam keadaan santai, fokuskan pandangan pada tengah-tengah kedua ujung jari telunjuk tersebut.
  • Secara perlahan, pisahkan kedua telunjuk tersebut menjauh satu sama lain.

Nanti Anda akan meilihat seperti garis putih yang menempel pada kedua ujung jari tersebut.

Awalnya, hanya terlihat samar-samar, tapi kalau sering dilatih, akan terlihat garis putih itu terang sekali. Selamat, Anda sudah bisa melihat aura pada tahapan dasar.

Ulangi cara tersebut sampai Anda benar-benar melihatnya dengan jelas. Selain garis, Anda juga akan melihat seperti gumpalan asap yang mengelilingi jari dan telapak tangan.

Cobalah latihan ini dengan menggunakan latar yang polos, seperti tembok putih atau warna-warna solid lainnya. Cuma lebih bagus pakai latar tembok putih saja.

Selain itu, sinar lampu yang tidak terlalu terang juga akan mempermudah latihan ini.

Untuk menguasai latihan ini, seharusnya tidak membutuhkan waktu yang lama, dalam satu sampai tiga hari saja Anda sudah bisa mulai melihat aura jari-jari tangan secara samar-samar.

Kalau masih belum berhasil, jangan menyerah, biasanya faktor kegagalannya hanya karena Anda kurang santai dan fokus saja.

Ingat, jangan terlalu memaksa untuk bisa, itu malah akan membuat Anda jadi tidak santai, biarkan mengalir saja!

2. Melihat aura dengan bantuan cermin

Kalau Anda sudah menguasai cara melihat aura ujung jari Anda sendiri, Anda bisa masuk tahap latihan selanjutnya yang lebih sulit, yaitu dengan menggunakan bantuan cermin atau kaca.

Untuk latihan ini, yang Anda butuhkan adalah cermin yang cukup panjang (cukup untuk melihat bagian tubuh atas dalam jarak dekat), dan juga tembok atau latar belakang polos.

Awalnya, Anda hanya perlu lihat bagian tubuh atas saja (dada hingga kepala). Caranya:

  • Berdiri tegak menghadap cermin sekitar 50 sampai 60 cm.
  • Santai, kemudian fokus pandangan pada kedua bahu.
  • Lihat terus apa yang akan nampak pada kedua bahu Anda, sambil tetap tenang dan fokus juga pada pernafasan Anda.

Jika berhasil, maka Anda akan mulai melihat seperti kabut asap yang mengelilingi pundak, persis seperti pada latihan ujung jari.

Semakin lama Anda tatap, Anda akan mulai melihat seperti garis yang jelas mengelilingi seluruh bahu sampai kepala, membentuk seperti bahu dan kepala.

3. Aura menempel di tembok

Latihan ini agak lebih susah dari latihan sebelum-sebelumnya. Oleh karena itu, sebaiknya Anda menguasai kedua latihan di atas dulu sebelum masuk sesi ini.

cara melihat aura menempel di tembok
Ilustrasi aura yang mengelilingi telapak tangan dan jari-jari

Untuk melihat bekas aura yang masih menempel di tembok, Anda tidak membutuhkan apapun. Paling hanya latar tembok polos saja. Caranya:

  • Tempelkan tangan di tembok.
  • Biarkan menempel selama beberapa detik.
  • Fokuskan pandangan ke telapak tangan Anda.
  • Tetap rileks, dan biarkan sampai Anda bisa melihat aura mengelilingi telapak tangan Anda.
  • Jika aura sudah terlihat, perlahan lepaskan tangan dari tembok, tapi pandangan tetap fokus ke tembok.

Kalau latihan Anda berhasil, seharusnya Anda bisa melihat aura masih membekas di tembok, dan membentuk seperti telapak tangan. Namun, tak beberapa lama kemudian aura tersebut akan buyar sendiri menyatu dengan alam.

Keseluruhan latihan cara melihat aura diri sendiri di atas bisa Anda latih secara berulang dan berurutan.

Sebelum masuk sesi cara melihat aura orang lain, sebaiknya Anda latih terus latihan di atas sampai benar-benar mudah untuk melihat aura Anda sendiri.

Berapa lama yang dibutuhkan untuk menguasai keseluruhan latihan melihat aura sendiri?

Jawabannya relatif, tergantung seberapa sering Anda latihan dan seberapa tenang Anda dalam berlatih. Ada yang sehari langsung bisa, ada juga yang sampai berbulan-bulan tidak bisa.

Tapi umumnya dalam waktu seminggu sampai dua minggu, Anda sudah mengalami kemajuan dengan bisa melihat aura secara samar-samar.

Cara Melihat Aura Orang Lain

Setelah Anda menguasai latihan melihat aura diri sendiri, kini saatnya Anda mulai berlatih cara melihat aura orang lain. Dan ini adalah tahap lanjutan yang lebih sulit lagi.

Pada sesi kali ini, Anda membutuhkan seorang patner dalam berlatih. Bisa teman, keluarga, atau siapa saja yang mau Anda ajak berlatih. Dan tidak ketinggalan, latar tembok polos. Begini caranya:

  • Perintahkan objek (patner latihan) untuk berdiri tepat membelakangi tembok – sekitar 30 cm di depan tembok.
  • Posisi Anda sekitar 3 meter menghadap objek.
  • Fokus pandangan pada bahu objek.
  • Kalau latihan berhasil, Anda akan melihat aura seperti pada latihan melihat aura diri sendiri di cermin.

Anda bisa mengulangi latihan ini sesering mungkin, bahkan Anda juga bisa latihan dimanapun pada tahap lanjutan. Seperti, mengamati seseorang yang sedang duduk dengan latar tembok dan lainnya.

Bagi pemula sebaiknya Anda berlatih pada objek yang diam terlebih dahulu, kemudian Anda bisa tingkatkan latihan dengan melihat objek yang sedang bergerak pelan.

Kesimpulan Cara Melihat Aura

  • Berlatih cara melihat aura ini adalah kegiatan yang menyenangkan, dan kalau ingin cepat bisa, maka kegiatan ini haruslah jadi menyenangkan. Kalau Anda terlalu ngotot ingin cepat bisa, justru itu akan menghambat proses. Lakukanlah dengan santai dan tidak terburu-buru.
  • Pada awalnya, aura yang Anda lihat itu seperti asap yang samar-samar, pada tahap lanjut, Anda akan melihat dengan jelas beserta warna-warni auranya. Mungkin suatu saat kita akan bahas cara melihat warna aura.
  • Sebelum berlatih apapun, sebaiknya Anda masuk tahap relaksasi terlebih dahulu. Oleh karena itu, sebaiknya Anda terus berlatih tahap relaksasi sepanjang waktu. Kalau kesulitan rileks, cobalah bantu dengan musik meditasi atau suara-suara alam.
  • Pada latihan-latihan di atas, ditekankan untuk selalu menggunakan latar polos terlebih dahulu, ini akan mempermudah proses latihan untuk pemula. Pada tahap lanjut, Anda bisa berimprovisasi dengan menggunakan latar bercorak, tentunya ini jauh lebih sulit.
  • Kalau sudah mahir latihan melihat aura orang lain, coba Anda kembangkan dengan cara melihat aura objek yang bergerak, dan juga dengan latar pemandangan atau dikeramaian. Tentunya ini hal yang sulit dan membutuhkan rileks dan fokus yang luar biasa.
  • Jika seseorang gagal dalam melihat aura ini, biasanya mereka hanya kurang fokus, terlalu ngotot dan tidak rileks. Untuk itu berkali-kali ditekankan agar buat tubuh dan pikiran menjadi rileks terlebih dahulu.

Cara Merasakan Aura

Kalau Anda memang mau belajar dari dasar cara melihat aura, tak ada salahnya untuk belajar juga bagaimana merasakannya.

Karena bisa jadi beberapa latihan berikut ini dapat membantu Anda dalam mengembangkan latihan melihat aura, atau setidaknya mempunyai gambaran tentang seperti apa aura itu, apakah sinkron bentuknya dengan yang Anda lihat, atau berbeda.

Banyak orang dapat melihat aura-aura secara spontan. Tetapi, kebanyakan orang harus mempelajari cara mengembangkan penglihatan aurik mereka.

Dalam beberapa kasus, diketahui bahwa banyak orang lebih baik dalam mempelajari cara merasakan aura sebelum mereka mencoba melihatnya.

Untuk merasakan atau melihat aura, Anda perlu mempunyai seseorang yang dapat melakukan eksperimen bersama Anda. Idealnya adalah orang yang ingin pula mengembangkan kemampuan cenayangnya.

Sungguh hanya menyia-nyiakan waktu jika melakukan eksperimen macam ini dengan orang yang tidak mempercayai aura. Karena mereka dengan segera akan bosan dan negativitas mereka akan menimbulkan akibat yang merugikan.

Pilihlah seseorang yang mempunyai pikiran terbuka dan pandangan positif. Biasanya teman lebih baik dibandingkan dengan anggota keluarga, karena anggota keluarga kadang-kadang membantu hanya karena merasa mempunyai kewajiban, bukannya karena menginginkannya.

Sejumlah orang mengatakan bahwa lebih mudah menyaksikan aura perempuan daripada aura laki-laki. Walaupun tidak semua seperti itu.

Yang terpenting adalah memilih seseorang yang Anda sukai, berperasaan, sekaligus logis.

Melakukan “Dowsing” terhadap Aura

Mengetahui ukuran aura sangat berguna sebelum memasuki sesi cara merasakan aura.

Selanjutnya kita akan merasakan aura dengan tangan kita, tapi sebagai permulaan yang bagus adalah dengan menggunakan dua tongkat bersudut untuk menembus (dowsing) aura tersebut.

Dowsing biasanya digunakan untuk menemukan tempat yang tersembunyi di balik permukaan bumi. Seperti memperkirakan adanya air.

Padahal cara memperkirakan ini dapat digunakan untuk banyak tujuan lainnya. Sejumlah orang merasa bahwa dowsing merupakan praktik yang aneh, misterius, bahkan takhayul.

Faktanya, cara ini sangat praktis untuk mendapatkan kontak dengan pikiran bawah sadar kita.

Cara melakukan dowsing

Pertama-tama, kita membutuhkan sepasang tongkat bersudut. Tongkat itu terbuat dari logam dengan bentuk huruf “L.” Sisi yang lebih panjang mempunyai panjang 10 hingga 12 inci.

Anda bisa juga membuat tongkat ini dengan 2 kawat bekas penggantung pakaian (hanger). Kedua tongkat ini Anda genggam longgar di tangan dengan sisi yang lebih panjang terarah langsung ke bagian depan.

Tongkat dowsing cara melihat dan merasakan aura
Tongkat dowsing

Mungkin akan lebih baik bila menaruh bagian yang lebih pendek di dalam pipa plastik sehingga tongkat itu dapat berputar bebas di dalam genggaman Anda.

Sebenarnya, tanpa pipa plastik, alat ini tetap berfungsi sama bagusnya, tetapi banyak orang yang cenderung memegang tongkat itu terlalu erat.

Secara alami, kalau mereka menggenggam terlalu erat, maka tongkatnya tidak dapat bergerak dengan bebas.

Sebelum melakukan dowsing terhadap aura teman Anda, ambillah tongkat bersudut Anda dan lakukan dowsing terhadap pipa air yang memasuki rumah Anda.

Santaikan pikiran, tanamkan ke dalam pikiran bahwa Anda sedang melakukan dowsing terhadap air, lalu perlahan-lahan berjalan dari satu sisi ke sisi lain rumah Anda.

Pada suatu ketika, tongkat bersudut itu akan mulai saling melintang dan barangkali akan menjadi saling sejajar di depan Anda Peristiwa ini dikenal sebagai tanggapan dowsing.

Pada mulanya mungkin tampak tidak wajar. Kunci agar usaha Anda berhasil dalam cara merasakan aura menggunakan tongkat dowsing adalah menyingkirkan ketidak percayaan dan bersikap santai.

Ada beberapa orang yang mengalami tanggapan dowsing dengan cara lain. Bukannya menjadi saling melintang, tongkat itu justru bergerak keluar, saling menjauh.

Peristiwa apa pun yang terjadi tidak ada bedanya dan masih tetap merupakan tanggapan atau reaksi dowsing.

Begitu mengalami peristiwa ini, Anda akan mampu mengulanginya kapan pun Anda menghendakinya.

Sekarang telah tiba saatnya untuk melakukan dowsing terhadap aura teman Anda. Mintalah teman Anda berdiri dengan kaki dan lengan sedikit terentang.

Berdirilah dengan jarak sekitar tiga puluh kaki dengan tongkat dowsing Anda mengarah ke depan. Pikirkan tentang hal-hal umum yang menyangkut aura teman Anda.

Majulah pelan-pelan hingga t0ngkat mulai bergerak-gerak. Berhenti sejenak dan maju lagi dengan lebih perlahan sehingga tongkat saling melintang. Ini menunjukkan bahwa tongkat telah mencapai bagian luar dari aura teman Anda.

Buatah catatan mengenai posisi ini di dalam batin saja, lalu ulangi latihan dari sisi yang lain. Anda akan menemukan aura teman Anda meluas dengan jarak yang sama besar di kedua sisinya.

Kemudian, bergeraklah pelan-pelan di sekitar teman Anda dalam suatu putaran dan amati ujung tongkat bersudut Anda. Anda akan menemukan bahwa aura teman Anda itu merupakan kisaran yang sempurna.

Kemungkinan besar Anda akan heran, betapa besarnya aura teman Anda. Hal ini terjadi karena akan melakukan dowsing terhadap bagian luar aura.

Ketika Anda merasakan aura, mungkin Anda menjadi tahu bahwa Anda benar-benar telah merasakan salah satu lapisan dalamnya, bukannya lapisannya yang paling luar.

Permulaan

Sekarang telah tiba saatnya untuk mulai cara merasakan aura teman Anda. Pilihlah saat yang baik sehingga Anda tidak akan diganggu.

Mungkin Anda harus mematikan handphone terlebih dahulu. Ruangan yang digunakan kalau bisa bertemperatur hangat dan boleh saja memainkan musaik meditasi lembut jika Anda suka. Mulailah duduk di kursi yang nyaman dengan mata terpejam.

Teknik relaksasi merasakan aura

Imajinasikan adegan paling damai yang dapat Anda íngat. Barangkali berupa arus air mengalir yang begitu tentram, atau matahari tcrbit yang begitu indah.

Apa pun yang Anda bayangkan, tidak akan ada bedanya, selama hal itu menimbulkan kedamaian dan rasa santai bagi Anda.

Rasakan pernapasan Anda, tariklah napas dalam-dalam sebanyak tiga kali, hembuskan kembali dengan perlahan- lahan. Lalu, dengan sadar kendurkan otot-otot di telapak dan kaki Anda.

Begitu Anda merasa bagian-bagian tubuh itu telah rileks sepenuhnya, pikirkan tentang otot-otot di bagian betis dan paha. Perlahan-lahan, santaikan semua otot di seluruh bagian tubuh hingga Anda merasa tubuh Anda lemas, lega, dan betul-betul santai.

Tidak ada batas waktu dalam hal ini. Untuk yang pertama kalinya, mungkin akan sulit bagi Anda untuk mencapai keadaan yang sungguh-sungguh santai.

Tetapi, setelah dilatih beberapa kali, Anda akan dapat melakukannya di bawah satu menit. Sebenarnya, orang-orang yang teJah mempelajari cara menghipnotis diri sendiri dapat melakukannya dalam beberapa detik saja.

Tujuan latihan cara merasakan aura dengan relaksasi ini adalah membuka bagian otak kanan Anda. Bagian ini mengurusi hal-hal yang nonverbal, perasaan, intuisi, yakni bagian yang Anda gunakan ketika melakukan sesuatu yang kreatif.

Banyak orang yang secara spontan melihat aura ketika sedang melukis, berkebun, memainkan alat musik, atau melakukan apapun kegiatan apapun yang melibatkan bagian kanan otak mereka.

Begitu Anda santai secara menyeluruh, maka sekarang Anda hanya perlu berkonsentrasi pada pernapasan. Bayangkan oksigen memasuki paru-paru Anda, selanjutnya diangkut ke seluruh bagian tubuh Anda.

Bayangkan diri Anda sebagai orang yang sempurna. Tidak penting apakah Anda terlalu gemuk atau sedang mengidap penyakit. Hanya perlu membayangkan diri Anda sendiri, di depan mata pikiran Anda, sebagai makhluk yang sempurna.

Lihatlah diri Anda sebagai orang yang betul- betul sempurna dalam segala hal, putra atau putri alam semesta.

Banggalah terhadap diri sendiri. Pikirkan tentang berbagai pencapaian Anda, tentang kecerdasan dan kreativitas Anda. Lalu, pikirkan betapa hidup Anda akan berubah begitu Anda mampu melihat dan membaca aura.

Sekarang, perlahan-lahan rentangkan dan bukalah mata Anda. Tujuan latihan relaksasi ini adalah menyingkirkan semua masalah dan kekhawatiran yang terdapat dalam kehidupan sehari-hari Anda.

Latihan ini sangat bermanfaat bagi Anda secara fisik, karena setiap otot dan bagian-bagian tubuh Anda secara menyeluruh menjadi santai ketika melakukan latihan ini.

Kita seyogianya melakukan hal ini setiap malam, ketika akan tidur. Tetapi acapkali kita tidak melakukakannya.

Apakah Anda pernah terbangun pada pagi hari dengan perasaan lelah dan kurang energi?

Walaupun Anda telah tertidur dengan nyenyak, tetapi ada bagian-bagian tubuh Anda yang masih tegang.

Setelah melakukan latihan relaksasi, seharusnya Anda merasa hidup dan penuh dengan energi. Hal ini akan terpantulkan dalam aura Anda.

Sebenarnya, teknik relaksasi ini mirip dengan teknik pada cara melihat aura, terserah Anda mau pakai yang mana, pada dasarnya, outputnya tetap sama, yaitu membuat pikiran dan otot-otot tubuh Anda rileks.

Cara merasakan aura diri sendiri dengan telapak tangan

Sekarang Anda telah siap untuk mulai berlatih cara merasakan aura diri sendiri. Gosok-gosokkan kedua telapak tangan Anda hingga beberapa detik, kemudian pisahkan keduanya dengan jarak sekitar 30 cm.

Kalau Anda peka, mungkin Anda akan merasakan adanya energi di antara kedua telapak tangan dan ujung-ujung jari Anda.

Perlahan-lahan, dekatkan kedua telapak tangan Anda. Anda akan merasakan adanya daya saling tolak yang tak kentara ketika aura-aura dari kedua tangan ítu saling bertemu.

Mungkin dengan memvisualisasikan Anda sedang memegang bola karet dapat sedikit membantu. Setiap orang merasakan pengalaman ini dengan cara yang berbeda-beda.

Mungkin hanya terasa sebagai saling tolak yang ringan, atau hanya semacam rasa menggelenyar, bahkan merasa hangat atau malahan dingin.

aura telapak tangan cara melihat aura
Ilustrasi aura / energi diantara telapak tangan

Teruskan latihan cara merasakan energi dengan merapatkan kedua telapak tangan. Anda akan menyadari bahwa saling tolak itu mereda ketika aura dari kedua belah tangan saling melebur.

Kedua tangan tetap saling merapat untuk beberapa saat, lalu perlahan-lahan dipisahkan. Anda akan merasakan kesejukan di telapak tangan dan ujung jari Anda ketika aura-auranya berpencar lagi.

Pada taraf ini, bereksperimenlah dengan mendekatkan dan menjauhkan kedua tangan Anda dalam senjang beberapa inci. Anda akan merasakan daya tolak ketika Anda menggerakkan tangan untuk saling mendekat, dan merasakan kesejukan ketika keduanva dijauhkan.

Anda telah merasakan aura Anda sendiri! Setelah Anda mahir melakukan teknik ini, maka Anda sudah siap untuk melangkah ke latihan berikutnya.

Mengenal Chakra

Sebelum masuk sesi latihan cara merasakan aura berikutnya, Anda lebih dahulu perlu mengenal chakra-chakra yang ada pada tubuh manusia.

Kita memiliki tujuh titik energi di tubuh kita yang dikenai sebagai chakra.

Titik-titik ini merupakan pusat saraf yang menyerap dan mendistribusikan energi-energi fisik, mental, emosional, dan spiritual.

Chakra adalah tempat berasalnya energi, sehingga energi elektromagnetik pribadi kita menjadi jauh lebih besar di titik ini. Akibatnya, energi-energi itu menjadi lebih mudah dirasakan dengan tangan kita.

Chakra-chakra berasa di sepanjang tulang belakang pada tubuh eterik. Ketujuh chakra itu adalah:

cakra di tubuh manusia - cara melihat aura
  1. Chakra akar, terletak di bagian bawah tulang belakang.
  2. Chakra sakral, terletak di antara tulang selangkangan dan pusar.
  3. Chakra solar, terletak di bagian belakang perut.
  4. Chakra jantung, terletak di antara bagian bahu dan jantung.
  5. Chakra tenggorokan, terletak di bagian tenggorokan.
  6. Chakra alis, terletak di bagian dahi, tepat di atas alis.
  7. Chakra mahkota, terletak di bagian atas kepala.

Mencari tempat beradanya chakra-chakra dengan mempergunakan tangan untuk merasakannya adalah kegiatan yang menarik. Begitu menemukannya, Anda akan heran bahwa sebelumnya Anda tak pernah merasakan energi yang memancar dari sana.

Merasakan aura chakra dengan tangan

Untuk eksperimen cara merasakan aura selanjutnya, gunakan salah satu tangan Anda untuk mendeteksi dan merasakan chakra jantung.

Kali ini pun, letakkan tangan Anda sekitar 30 cm di depan tubuh Anda dan perlahan-lahan tariklah hingga menjadi semakin dekat dengan dada Anda.

Pada waktu Anda merasakan suatu tolakan ringan, singkirkan tangan Anda sehingga tolakan ítu menghilang.

Selanjutnya, perlahan-lahan gerakkan tangan Anda kembali ke depan sehingga Anda merasakan halangan tegas yang diciptakan oleh aura Anda.

Sekarang, lakukan kembali langkah-langkah tersebut, tapi dengan menarik tangan Anda menuju ke suatu posisi di tubuh Anda yang berjarak beberapa inci dari chakra jantung.

Perhatikan bahwa tangan Anda akan menjadi lebih dekat ke tubuh Anda sebelum Anda merasakan adanya penolakan.

Hal itu terjadi karena chakra ini menciptakan jauh lebih banyak energi dibandingkan di tempat lain, sehingga tempatnya lebih mudah ditemukan.

Begitu Anda berhasil merasakan aura yang terdapat di sekitar posisi chakra jantung, cobalah rasakan chakra di tempat lainnya. Anda akan merasakan bahwa aura nyaris terasa seperti sesuatu yang padat, dan Anda akan terpesona karena tak pernah merasakan sebelumnya.

Ini merupakan pertanda baik karena berarti Anda mulai mahir melakukan cara merasakan aura dan lebih peka daripada sebelumnya.

Cara merasakan aura orang lain

Sekarang kita akan melakukan loncatan jauh dengan mulai berlatih cara merasakan aura orang lain. Hampir sama seperti bagaimana cara melihat aura orang lain.

Mintalah teman Anda duduk dengan nyaman di sebuah kursi. Berdirilah di belakangnya dan taruhlah kedua tangan Anda sekitar 30 cm dari kedua sisi kepalanya.

Perlahan-lahan, gerakkan tangan Anda untuk mendekat ke kepalanya sehingga Anda merasakan suatu tolakan.

Ujilah latihan ini dengan menggerak-gerakkan tangan Anda dengan arah menjauh dan mendekat. Kerapkali teman Anda akan merasakan auranya sendiri, tepat setiap kali tangan Anda berkontak dengan auranya.

Begitu Anda berhasil merasakannya, gerakkan tangan Anda ke arah yang lain untuk mengetahui apakah Anda dapat mengikuti aura yang mengelilingi tubuh teman Anda.

Setelah Anda melakukan eksperimen cara merasakan aura teman ini selama beberapa kali, mintalah teman Anda berbaring dengan nyaman di tempat tidur dengan mata terpejam.

Tugas Anda adalah menemukan tempat masing-masing chakra dan teman Anda akan memberi tahu Anda ketika ia merasakan tangan Anda berada di suatu posisi chakra.

Makin tipis pakaian yang dikenakan teman Anda, akan makin mudah pula eksperimen ini memberikan hasil.

Kalau Anda telah mempraktekan eksperimen-eksperimen sebelumnya, Anda akan menyadari bahwa ternyata mudah saja bagi Anda untuk menemukan tempat chakra-chakra teman Anda.

Pada saat yang sama, teman Anda pun akan mengembangkan kepekaannya mengenai aura dengan mengidentifíkasikan chakra mana yang Anda rasakan dengan matanya yang terpejam rapat.

Eksperimen ini menghasilkan bukti bahwa Anda berdua telab berada di jalur yang benar.

Melalui praktek, teman Anda pun akan mampu memberi tahu mengenai chakra mana yang Anda lewati seketika itu juga, begitu Anda menemukan tempat chakra bersangkutan.

Secara alami, setelah beberapa saat bereksperimen, lakukan pergantian peran. Sekarang Andalah yang berbaring dengan mata terpejam, sedangkan teman Anda berusaha mencari tempat chakra-chakra Anda.

Aura orang asing

Setelah itu, terdapat eksperimen terakhir cara merasakan aura, sebelum kita melangkah lebih jauh untuk melihatnya.

Seperti yang Anda ketahui, kita memiliki wilayah tubuh pribadi dan kita tidak senang bila orang lain menerobos ke dalamnya.

Secara umum, semakin kita akrab dengan seseorang, semakin dekat pula mereka dapat masuk ke wilayah pribadi kita.

Manakala seseorang yang tidak kenal atau tidak kita sukai memasuki wilayah pribadi kita, maka kita cenderung menghindar.

Itulah sebabnya orang dari negri-negri lain sering memiliki masalah ketika melakukan perjalanan.

Sebagai contoh, orang yang berasal dari Timur jauh memiliki wilayah pribadi yang lebih sedikit dibandingkan dengan rata-rata orang Amerika.

Konsekuensinya, para pengunjung dari Timur Jauh akan membuat orang-orang Amerika bersembunyi di kamar, karena secara terus-menerus dan tanpa tedeng aling-aling, wilayah pribadi mereka dimasuki. Dr. Charles Tart menyebut ruang pribadi ini sebagai “aura psikologis” kita.

Hal yang persis sama juga terjadi pada aura-aura kita. Ketika kita dipaksa melakukan kontak dekat dengan seseorang yang tidak kita kenal, maka aura-aura kita tampaknya akan mengusir aura orang tersebut.

Yang dapat dijadikan contoh yang bagus dalam kaitan ini adalah kereta api bawah tanah yang berjubel sehingga orang-orang yang menaikinya dipaksa berdiri berdekatan dengan orang-orang yang tidak mereka kenal.

Dalam situasi ini, aura setiap orang cenderung mengkerut dan saling mengusir dengan aura orang lain.

Kalau Anda sewaktu-waktu terpaksa berada di kereta atau elevator yang berjubel, cobalah selidiki apakah Anda dapat merasakan aura orang-orang yang ada di sekitar Anda.

Anda tidak perlu mempergunakan tangan. Apalagi, tindakan menggunkan tangan dalam situasi seperti itu mungkin tidak dikehendaki orang lain!

Kalau kita menyukai seseorang, aura-aura kita cenderung membuka dan membiarkan aura orang yang kita sukai itu bercampur dengan aura kita.

Latihan merasakan aura secara diam-diam

Eksperimen terakhir cara merasakan aura berikut ini sedikit lebih sulit. Mintalah teman Anda berdiri di suatu sisi ruangan. Sedangkan Anda berdiri di sisi lainnya, menghadap ke tembok, dengan lengan dan kaki Anda terentang.

Teman Anda harus mendekati Anda dengan diam-diam. Tugas Anda adalah menentukan saat ia memasuki aura Anda.

Upaya-upaya cara merasakan aura pada awalnya merupakan upaya yang paling sulit, sama seperti cara melihat aura.

Hal ini terjadi karena sejumlah tubuh Anda akan sepenuhnya sadar bahwa teman Anda sedang mendekati Anda. Sehingga mungkin saja secara bawah sadar, Anda membayangkan ia sudah lebih dekat daripada yang sebenarnya terjadi.

Jangan khawatir terhadap kegagalan apa pun yang terjadi. Tetaplah santai dan hanya pikirkan hal-hal yang menyenangkan. Lupakan suara apa pun yang mungkin Anda dengar di dalam maupun di luar ruangan.

Cobalah selalu berkonsentrasi pada pernapasan dan tidak membiarkan hal lain merasuki pikiran Anda. Dengan begitu, ketika teman Anda cukup dekat untuk berkontak aura dengan Anda, Anda akan dengan mudah merasakannya. Kuncinya adalah fokus dan ketenangan.

Memang uji coba cara merasakan aura secara diam-diam ini tidak semudah kedengarannya. Soalnya, Anda melakukan dengan seorang teman, sehingga aura Anda bercampur dengan auranya.

Anda pun sulit merasakan ketika auranya melakukan tolakan besar seperti halnya yang terjadi pada orang asing.

Orang-orang yang tidak saling kenal selalu lebih berhasil dalam melakukan latihan ini dibandingkan dengan orang-orang yang bersahabat karib.

Anda tidak akan mahir melakukan semua uji coba cara merasakan aura di atas dalam satu malam atau bahkan dalam satu pekan.

Akan lebih baik kalau Anda melatihnya dalam beberapa sesi pendek daripada dalam satu sesi yang panjang.

Anda pun akan mengalami kemajuan yang lebih cepat kalau Anda melakukan eksperimen-eksperimen ini dengan semangat bermain-main dan enjoy.

Bila Anda melakukannya dengan semangat yang kaku, kemungkinan terbesar cara melihat dan merasakan aura ini tidak akan berhasil dan Anda akan menyerah dalam keadaan jengkel.

Itulah penjelasan lengkap tentang bagaimana cara melihat dan merasakan aura yang bisa dicoba untuk pemula. Mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi yang ingin merasakan sensasi melihat dan merasakan aura.

Baca juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *